Eden Hazard Tak Ingin Generasi Emas Belgia Bernasib Nahas seperti Inggris

By Wisnu Nova Wistowo - Jumat, 8 Juni 2018 | 17:03 WIB
Gelandang timnas Belgia, Eden Hazard (kanan), merayakan gol bersama rekan setimnya, Romelu Lukaku, saat melawan Meksiko dalam laga Uji Coba di Stadion The King Baudouin, Brusel, Belgia, pada 10 November 2017. (JOHN THYS/AFP )

Eden Hazard tak ingin generasi emas Belgia senasib dengan Inggris yang tidak sanggup memenangi apa pun.

Skuat asuhan Roberto Martinez bergelimang pemain bintang dalam menghadapi persaingan di Piala Dunia 2018.

Kevin De Bruyne, Jan Vertonghen, Thibaut Courtois, Romelu Lukaku, hingga Eden Hazard membuat Belgia menjadi salah satu tim yang patut diperhitungkan di Rusia.

Belgia akan memulai persaingan di babak penyisihan Grup G bersama Tunisia, Panama, dan Inggris.

Hazard dkk akan melawan Inggris di partai terakhir babak penyisihan grup pada 28 Juni.

"Kami memiliki pemain-pemain bagus yang bermain di pertandingan besar di Inggris, Italia, dan Spanyol," kata Hazard seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.

"Sepuluh atau 15 tahun lalu, Inggris memiliki generasi emas yang tak memenangi apa pun. Sekarang, semua orang Belgia tentu ingin kami memenangi sesuatu. Kami memiliki generasi emas," ucapnya.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

Setelah menang 3-0 atas Mesir, Belgia masih akan melakoni satu partai uji coba terakhir kontra Kosta Rika sebelum memainkan laga pertama di Rusia.

Pada pertandingan pertama mereka di Piala Dunia 2018, tim berjulukan De Rode Duivels akan meladeni Panama pada 18 Juni.