Nobar di Tokyo, David Beckham Melengkapi Semarak Kemenangan Timnas Jepang

By Aziz Gancar Widyamukti - Rabu, 20 Juni 2018 | 14:20 WIB
Tato baru David Beckham (dok-dailymail.co.uk)

Legenda sepak bola Inggris, David Beckham, membuat kebahagiaan masyarakat Jepang semakin lengkap dengan kehadirannya di Negeri Samurai.

Timnas Jepang baru saja menjalani pertandingan perdana babak penyisihan Grup H melawan Kolombia pada Selasa (19/6/2018).

Bertanding di Mordovia Arena, tim negeri Samurai berhasil mengalahkan Kolombia dengan skor 2-1.

Kemenangan Jepang merupakan sumbangan gol yang dicetak oleh Shinji Kagawa (6') dan Yuya Osako (73').

(Baca juga: Tak Hanya Mahir Urusan Sepak Bola, Kim Jeffrey Kurniawan Ternyata Punya Hobi Lain)

Sementara gol semata wayang milik Kolombia dicetak oleh Juan Fernando Quintero pada menit ke -39.

Keberhasilan timnas Jepang melumat Kolombia merupakan sejarah baru bagi Asia lantaran dapat menundukkan negara dari Amerika Latin pada ajang Piala Dunia.

Semarak kemenangan Jepang itu pun tak luput dari perhatian legenda sepak bola Inggris, David Beckham.

Bagaimana tidak, eks pemain Manchester United ini hadir di Tokyo untuk menyaksikan pasukan timnas Jepang melawan Kolombia.

Kabar tersebut semakin menguat dengan adanya cuitan dari netizen yang berhasil mengabadikan video David Beckham ketika berada di Shibuya.

Tak hanya itu saja, suami Victoria ini juga memamerkan foto melalui Instagram bersama pemain asal Jerman, Lukas Podolski, yang bermain di Liga Jepang.

 

Dengan kemenangan 2-1 Senegal atas Polandia, lengkap sudah semua tim menjalani pertandingan pertamanya di Piala Dunia 2018. . Ada di peringkat berapa negara jagoan Bolasporter? #klasemensementara #worldcup2018

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on