Timnas Putra dan Putri Paralayang Indonesia Menyabet Juara Umum di Kejuaraan Dunia Kanada! Ini Kata Imam Nahrawi

By Susi Lestari - Selasa, 25 Juli 2017 | 13:30 WIB
Tim Nasional Putra dan Putri Paralayang Indonesia berhasil menjadi juara umum dalam Kejuaraan Dunia Kanada yang digelar Jumat-Minggu, (21-23 Juli 2017). (Instagram )

Tim nasional putra dan putri Paralayang Indonesia berhasil menyabet juara umum di Kejuaraan Dunia Kanada yang di Quebec, Kanada, dari tanggal 21-23 Juli 2017.

Tidak tanggung-tanggung, timnas Indonesia menyapu bersih semua cabang, baik beregu maupun perseorangan.

Kemenangan timnas Paralayang Indonesia mendapat ucapan selamat dari banyak pihak, tak terkecuali Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Imam Nahrawi.

Imam Nahrawi lewat akun Instagram resminya mengucapkan selamat kepada timnas Paralayang Indonesia.

"Selamat untuk Tim Nasional Putra dan Putri Paralayang Indonesia yang merebut juara umum di Kejuaraan Dunia di Kanada," tulis Imam Nahrawi.

Ucapan selamat Imam Nahrawi disampaikan pada Selasa (24/7/2017) bersamaan dengan unggahan foto timnas Parayalang Indonesia yang sedang naik di podium.

"Prestasi ini semakain mengokohkan posisi atlet-atlet Paralayang Indonesia sebagai peringkat teratas di dunia olahraga Paralayang," tulis Imam Nahrawi dalam foto unggahannya tersebut.