7 Pebulu Tangkis Asal Indonesia Jadi Unggulan Satu VEJO 2017, Siapa Saja Mereka?

By Susi Lestari - Senin, 31 Juli 2017 | 19:11 WIB
Tim beregu putra bulu tangkis Indonesia di SEA Games 2011. (tribunnews.com)

Kompetisi bulu tangkis level junior bertajuk Victor Exist Jakarta Open Junior International Championships 2017 (VEJO 2017) siap digelar di Gelanggang Remaja Tanjung Priok, Jakarta, 31 Juli - 6 Agustus 2017. 

VEJO 2017 akan menjadi ajang unjuk gigi pebulu tangkis junior usia U-19, U-17, dan U-15.

Di antara 14 negara yang ikut dengan total 807 atlet, ternyata pemain-pemain Indonesia ini menjadi daftar unggulan pertama.

Dilansir BolaSport.com dari Tournamentsoftware.com, berikut adalah daftar pemain bulu tangkis Indonesia yang menjadi unggulan satu di VEJO 2017.

1. Farhan Apriciano Wibowo (U-15) di nomor tunggal putra.

2. Gerardo Rizqullah Hafidz/Rifky Cahaya Irhanza (U-15) untuk partai ganda putra.

3. Raveno Bagas Prayoga/Berlian Putri Laksono (U-17) di nomor ganda campuran.

 

A post shared by Badminton player (@ravenobagas123) on

4. Maharani Sekar Batari (U-17) di partai tunggal putri.

5. Fauzia Kartikasari/Aldira Rizki Putri (U-17) kategori ganda putri.

6. Asty Dwi Widyaningrum (U-19) untuk partai tunggal putri.

7. Pramudya Kusumawardana Riyanto/Lisa Ayu Kusumawati (U-19) di nomor ganda campuran.