MotoGP San Marino 2017 - Ingin Tampil Konsisten Sepanjang Balapan, Maverick Vinales Coba Lakukan Hal Ini

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 10 September 2017 | 00:34 WIB
Maverick Vinales saat beraksi di latihan bebas kedua MotoGP San Marino, Jumat (8/9/2017). (TWITTER.COM/YAMAHAMOTOGP)

Pebalap tim Movistar Yamaha MotoGP, Maverick Vinales, menunjukkan penampilan yang konsiten saat sesi latihan bebas dan kualifikasi MotoGP GP San Marino, Sabtu (9/9/2017).

Pebalap Spanyol itu pun berhasil meraih pole position setelah menjadi yang tercepat di sesi kualifikasi.

Sesi latihan bebas keempat dimanfaatkan Maverick Vinales untuk mencoba menggunakan ban belakang jenis hard.

"Ya, sempat mencoba ban (jenis) hard dan bersiap-siap untuk lima lap terakhir, ini sangat penting," kata Vinales dikutipsaat konferensi pers selepas sesi kualifikasi.

Ban jenis hard memiliki masa pakai yang lebih lama dibanding jenis soft meski memiliki daya cengekaram yang lebih rendah.

Baca Juga:

Pada dua seri balapan sebelumnya, Maverick Vinales mengeluhkan kondisi ban yang cepat aus yang memaksanya untuk menahan laju motornya hingga akhir balapan.

"Terlebih saat ini persaingan di MotoGP sangat ketat, sangat penting bagi kami untuk tetap siap di saat terakhir," kata The Top Gun, Maverick Vinales.

Atas hasil yang diraihnya di latihan bebas keempat, Vinales pun mengaku puas.

"Hari ini motor ini bekerja dengan sangat baik, terutama di latihan bebas keempat, saya senang dengan motor ini," ujar Vinales.

Vinales berhasil mencatat waktu lap terbaik ketiga setelah melahap 19 putaran di Sirkuit Misano pada latihan bebas keempat.