Korea Open 2017 - Tundukkan Pemain Thailand, Greysia Polii/Apriani Rahayu Melaju ke Babak Kedua

By Susi Lestari - Rabu, 13 September 2017 | 13:14 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii (kiri) dan Apriani Rahayu, tampil dalam laga babak pertama perorangan SEA Games 2017 melawan Jongkolphan Kittiharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand), di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Sabtu (26/8/2017). (BADMINTON INDONESIA)

Penyelenggaraan turnamen Korea Open 2017 yang digelar di Seoul, Korea Selatan, telah memasuki hari kedua pada Rabu (13/9/2017).

Di hari kedua Korea Open 2017, hanya ada satu wakil Indonesia yang berlaga di sektor ganda putri.

Wakil Indonesia tersebut adalah Greysia Polii/Apriani Rahayu.

Pada babak pertama Korea Terbuka 2017, Greysia/Apriani yang saat ini menduduki peringkat 66 dunia ditantang ganda putri Thailand, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.

Dilansir BolaSport.com dari Bwf Badminton, Greysia/Apriani dan Kititharakul/Rawinda baru pertama kali bertemu di Korea Open 2017.

Pada pertemuan ini, Greysia/Apriani berhasil menundukkan perlawanan Kititharakul/Rawinda lewat dua game langsung.

Gim pertama, Greysia/Apriani berhasil unggul 21-15 atas Kititharakul/Rawinda.

Sementara itu, pada gim kedua, Greysia/Apriani mengalahkan Kititharakul/Rawinda dengan skor 24-22.

Hasil akhir pertandingan 21-5, 24-22, membuat Greysia Polii/Apriana Rahayu berhak melaju ke babak kedua atau babak 16 besar Korea Open 2017 yang akan digelar Kamis (14/9/2017).