Korea Open 2017 - Jalan Mulus Sang Juara Dunia Nozomi Okuhara di Perempat Final Korea Terbuka 2017

By Any Hidayati - Jumat, 15 September 2017 | 14:01 WIB
Ekspresi Nozomi Okuhara setelah menang atas Pusarla Venkata Sindhu pada babak final BWF World CHampionship 2017, hari Minggu (27/8/2017) (BADMINTON SCOTLAND)

Juara dunia tunggal putri, Nozomi Okuhara, memastikan tiket semifinal Korea Terbuka 2017 pada Jumat (15/9/2017).

Bertemu dengan wakil Hong Kong, Yip Pui Yin, tunggal putri asal Jepang tersebut menang dengan angka meyakinkan yaitu 21-15, 21-10.

Nozomi Okuhara hanya butuh 33 menit unguk menghentikan langkah tunggal putri yang mengalahkan wakil terakhir Indonesia di babak kedua tersebut.

Yip Pui Yin bertemu dengan Gregoria Mariska Tunjung di babak kedua Korea Open 2017.


Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska, saat menghadapi Yip Pui Yin (Hong Kong) pada babak kedua turnamen Korea Terbuka yang berlangsung di SK Handball Stadium, Seoul, Kamis (14/9/2017).(BADMINTON INDONESIA.ORG)

Tunggal putri terakhir Indonesia tersebut harus mengakui keunggulan Yip Pui Yin dalam dua gim langsung 16-21 dan 14-21.

Kemenangan atas Yip Pui Yin membuat Nozomi Okuhara menjadi tunggal putri pertama yang mengamankan tiket Korea Open 2017.


Pebulu tangkis tunggal putri Jepang, Akane Yamaguchi, bereaksi saat menjalani laga final Australia Terbuka degan menghadapi rekan senegaranya, Nozomi Okuhara, di Sydney, Mingu (25/6/2017).(WILLIAM WEST/AFP PHOTO)

Calon lawan sang juara dunia tunggal putri 2017 tersebut ditentukan dari pertandingan antara Ratchanok Intanon versus Akane Yamaguchi.

Babak semifinal Korea Open 2017 dilaksanakan pada Sabtu (16/9/2017) di SK Handball Stadium, Seoul, Korea Selatan.

Kompas TV akan menayangkan pertandingan 4 besar Korea Open 2017 mulai pukul 09.00 WIB.