Japan Open 2017 - Bermain Sebagai Unggulan 7, Nasib Liu Cheng/Zhang Nan dan Ratchanok Intanon Pun Tak Jauh Beda

By Any Hidayati - Kamis, 21 September 2017 | 13:05 WIB
Ratchanok Intanon di SKYCITY New Zealand Open 2017 (nzbadmintonopen.com)

Ganda putra China yang menyabet gelar juara dunia bulu tangkis 2017, Liu Cheng/Zhang Nan, harus mengakhiri perburuan gelar juara Japan Open 2017 pada Kamis (21/9/2017).

Berstatus unggulan tujuh, Liu Cheng/Zhang Nan harus mengakui keunggulan pemain non-unggulan asal Rusia, Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov.

Ivanov/Sozonov menang rubber game (18-21, 21-15, 22-24) atas ganda putra peringkat 6 dunia tersebut dalam waktu 1 jam 1 menit.


Pasangan ganda putra China, Zhang Nan/Liu Cheng, ketika tampil pada China Terbuka 2016.(BADMINTON PHOTO)

Hal yang sama juga dialami oleh unggulan tujuh sektor tunggal putri, Ratchanok Intanon.

Pebulu tangkis Thailand tersebut harus pulang dari Jepang Terbuka 2017 lebih cepat di babak kedua.

Bertemu dengan pemain non-unggulan asal China, Chen Yufei, Intanon kalah dua gim langsung 15-21, 17-21.

Hanya butuh 39 menit bagi Intanon untuk mengakui ketangguhan Chen Yifei.

Hasil ini membuat Intanon dan Liu Cheng/Zhang Nan masuk ke jajaran pemain unggulan yang pulang lebih awal.