Jelang Denmark Terbuka 2017 - Adakan PON, Korea Selatan Lakukan Ini Agar Tak Absen pada Denmark Terbuka 2017

By Any Hidayati - Jumat, 29 September 2017 | 21:28 WIB
Timnas Bulu Tangkis Korea Selatan berpose setelah menjuarai Piala Sudirman 2017. Korea mengalahkan China 3-2 pada babak final di Carrara Sports Indoor Stadium, Minggu (28/5/2017). (BADMINTON INDONESIA)

Setelah China, kini giliran Korea Selatan yang mengadakan pekan olahraga nasional. Sebelumnya, Negeri Tirai Bambu sukses menggelar kejuaraan tersebut pada awal September 2017.

Satu bulan berselang, kini giliran Negeri Ginseng Korea yang mengadakan pesta olahraga nasional.

Bulu tangkis menjadi salah satu cabang olahraga yang dipertandingkan.


Tim bulu tangkis junior Korea Selatan berpose di podium kampiun setelah meraih gelar nomor beregu Kejuaraan Asia Junior di Jaya Raya Sports Hall, Jakarta, Selasa (25/7/2017). Korea menjadi juara setelah mengalahkan Indonesia 3-2.(BADMINTON INDONESIA)

Karena terbagi dalam kategori SMA, Universitas, dan profesional maka pebulu tangkis top Korea dipastikan akan turut serta di dalamnya.

Seperti dikutip BolaSport.com dari akun Twitter @BadmintonTalk, cabang olahraga bulu tangkis akan dipertandingkan pada 8-13 Oktober 2017.

Pemilihan tanggal tersebut bukan tanpa alasan.

Adanya sanksi bagi 10 pebulu tangkis terbaik dunia yang absen di sisa turnamen superseries membuat jadwal pertandingan bulu tangkis berakhir seminggu sebelum Denmark Open 2017.

Denmark Terbuka 2017 akan berlangsung pada 17-22 Oktober 2017 di Odense, Denmark.

Hasil undian ini membuat pebulu tangkis unggulan Korea Selatan tak perlu absen pada Denmark Open 2017, tetapi tetap berpartisipasi di kejuaraan nasional.