Rasa Optimis Para Atlet Bakal Ditanamkan oleh Menpora Jelang Asian Games 2018

By Imadudin Adam - Rabu, 7 Maret 2018 | 07:44 WIB
Tim polo air putri Jawa Barat keluar sebagai juara pada CIMB Niaga Indonesia Open Aquatic Championship 2017, di Aquatic Stadium, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (12/12/2017). (PB PRSI)

Menteri pemuda dan olahraga, Imam Nahrawi mengatakan akan selalu memperhatikan kebutuhan para atlet dan juga akan selalu menanamkan rasa optimis untuk para atlet, apalagi Asian Games 2018 kini tinggal beberapa bulan lagi. Penulis: Abdul Majid

Hal ini disampaikannya ketika meninjau pelatnas Polo Air dan Renang Indah pada cabang olahraga Aquatic di Stadion Akuatic Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (6/3/2018).

"Kedatangan saya kali ini untuk memastikan berbagai fasilitas dan kebutuhan latihan atlet apa sudah memadai. Bagaimana asupan gizi, suplemen, fisioterapi, peralatan, dan termasuk uang saku atlet dan pelatih," tutur Menpora seperti dikutip Bolaspot.com dari Tribunnews.com.

"Bila ada hal-hal yang kurang segera lengkapi, sekarang semua dana dari pemerintah sudah langsung ke cabor, ketika MoU sudah dilaksanakan tidak ada kata terlambat lagi," lanjut Menpora

Menpora juga ingin para atlet Polo Air dan Renang Indah Indonesia benar-benar memanfaatkan kondisi kolam renang yang baru tersebut.

Sebab menurutnya, adaptasi dengan venue sangat penting untuk dimaksimalkan, apalagi negara lain juga belum pernah bermain di venue ini.

(Baca Juga: Mengaku Sebagai Penggemar Motor, Presiden Jokowi Merestui Sirkuit Sentul Gelar MotoGP pada 2021)

"Negara-negara peserta lain belum tahu tempatnya, sementara atlet-atlet kita sudah memakai lebih awal dan dapat beradaptasi. Inilah keunggulan kita," ucap Menpora dihadapan para atlet.

Kepada semua atlet, Menpora berpesan optimisme harus terus dijaga dan dikawal semua pihak.

Keuntungan sebagai tuan rumah yang dekat dengan orang tua dan suporter menjadi suntikan semangat para atlet. 

"Kalian semua harus terus optimis, kita tuan rumah, nanti di tribun pasti penuh suporter kita ditambah dekat dengan orang tua dan kita semua yang terus mendoakan. Optimis dan semangat terus ya, kalau ada hal-hal yang diperlukan demi prestasi sampaikan ke pemerintah," pesan Menpora.