Hore! Roger Federer Bakal Comeback pada Juni Mendatang

By Any Hidayati - Kamis, 3 Mei 2018 | 12:31 WIB
Petenis putra asal Swiss, Roger Federer, berpose dengan trofi pemain nomor satu dunia yang dibuat oleh ATP World Tour. Federer kembali ke peringkat puncak setelah memenangi laga perempat final turnamen Rotterdam Open 2018 atas Robin Haase, Jumat (16/2/2018). ( JOHN THYS/AFP PHOTO )

Tiga bulan menjalani proses pemulihan cedera, petenis tunggal putra asal Swiss, Roger Federer, mengumumkan bakal segera berkompetisi kembali alias comeback pada Juni 2018.

Roger Federer dijadwalkan tampil pada turnamen Stuttgart Open 2018 yang akan bergulir pada 23-29 Juni mendatang.

Saat ini, peraih 20 gelar Grand Slam tersebut memilih absen pada rangkaian turnamen tanah liat karena masih belum sepenuhnya pulih dari cedera yang didapat pada Miami Open 2018, Maret lalu.

Di sana, Federer kalah 3-6, 6-3, 7-6(4) dari petenis Australia, Thanasi Kokkinakis.

(Baca Juga: Rafael Nadal Kejar Rekor Roger Federer Usai Juara di US Open 2017)

Kini, setelah cukup lama rehat, Roger Federer mengaku sudah dilanda rindu untuk kembali tampil di atas lapangan.

"Atmosfer di TC Weissenhof sangat luar biasa... Tentu saja saya memiliki ekspektasi yang tinggi di lapangan rumput," ujar Federer yang dilansir BolaSport.com dari Express.

"Saya tak sabar untuk segera bermain di Stuttgart lagi tahun ini," kata ayah empat anak itu.

Tahun lalu, langkah Roger Federer pada Stuttgart Open terhenti pada babak perempat final.

Kala itu, mantan petenis nomor satu dunia itu tersingkir setelah dikalahkan petenis Austria, Dominic Thiem.