Tampil di Asian Games 2018, Lalu Muhammad Zohri Tak Dibebani Target

By Samsul Ngarifin - Rabu, 15 Agustus 2018 | 17:13 WIB
Lalu Muhammad Zohri seusai melakukan penciuman bendera di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (5/8/2018). (NUGYASA LAKSAMANA/BOLASPORT.COM)

Ketua Umum PB PASI Bob Hasan tidak akan membebani sprinter muda Indonesia, Lalu Muhammad Zohri, dan para atlet atletik lainnya dengan target tinggi.

Seperti diketahui, Lalu Muhammad Zohri berhasil menjadi juara dunia pada Kejuaraan Dunia Atletik U-20 di Tampere, Finlandia.

Saat itu, Lalu Muhammad Zohri berhasil mengungguli duo sprinter Amerika Serikat dengan catatan waktu 10,18 detik.

Kini, Lalu Muhammad Zohri akan berusaha tampil maksimal pada ajang Asian Games 2018.

Pada Asian Games 2018, sprinter asal Lombok Utara itu turun dalam dua nomor, yakni lari 100 meter dan estafet 4x100 meter.

(Baca Juga: Cal Crutchlow Sebut Jorge Lorenzo Bakal Kesulitan bersama Honda)

"Saya tidak membebankan atlet saya dengan target karena memang lawan yang akan dihadapi bukan hanya dari Asia, melainkan juga sebagian merupakan naturalisasi dari Afrika," kata Bob Hasan dikutip BolaSport.com dari Kompas.com.

Karena itu, Lalu Muhammad Zohri tidak dakan dibebani target.

Pasalnya, Lalu Muhammad Zohri nantinya akan diproyeksikan untuk ajang Olimpiade 2020 di Tokyo, Jepang.

Kemenangan Zohri di Finlandia menjadi gebrakan bagi atlet atletik lainnya karena sebelumnya Indonesia belum pernah menjadi juara dalam kejuaraan dunia yang digelar Asosiasi Federasi Atletik Internasional (IAAF).