Sambut Natal, Winger PSIS Semarang Punya Tradisi Sederhana

By Christina Kasih Nugrahaeni - Kamis, 20 Desember 2018 | 17:51 WIB
Gelandang serang Melkior Leideker Majefat (kanan) saat bermain untuk Persiba Balikpapan yang sedang berebut bola dengan pemain Perseru Serui pada laga Liga 1 musim 2017. (PersibaBalikpapan.com)

Winger PSIS Semarang, Melcior Leideker Majefat, memiliki cara sederhana dalam menyambut natal.

Menikmati libur kompetisi, Melcior Leideker Majefat kembali ke Papua untuk bertemu dengan keluarganya.

Libur kompetisi tersebut juga bertepatan dengan masa penyambutan natal.

Natal sebagai hari raya umat Kristiani jatuh pada 25 Desember.

(Baca Juga: Persebaya Dicatut Isu Pengaturan Skor, Pentolan Bonek: Sikat Saja!)

Dituturkan oleh Melcior, dalam menyambut natal, ia melakukannya dengan sederhana.

"Iya, ini sedang persiapan natal. Untuk perayaan biasanya habis ibadah langsung makan-makan," kata Melcior kepada BolaSport.com melalui Whatsapp, Kamis (20/12/2018).

Ketika ditanya apakah ada tradisi khusus, pemain berusia 24 tahun tersebut mengaku tidak ada.

"Kalau tradisi khusus, tidak ada. Hanya ibadah saja," ujarnya.