Asian Track Championships 2019 - Pertahankan Catatan Waktu Terbaik, Tim Para Cycling Putri Indonesia Raih Medali Perak

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 12 Januari 2019 | 17:14 WIB
Tim paracycling putri Indonesia, Ni’mal Maghfiroh (kiri) dan Sri Sugiyanti meraih medali perak Asian Track Championships 2018 untuk kategori Para Cycling mixed B Women 1 Km Time Trial pada balapan di Jakarta International Velodrome, Rawamangun, Jakarta, Sabtu (12/1/2019). (LARIZA OKY ADISTY/BOLASPORT.COM)

Indonesia mendapat tambahan medali perak pada Asian Track Championships 2019 untuk kategori para cycling mixed pada balapan di Jakarta International Velodrome, Rawamangun, Jakarta, Sabtu (12/1/2019).

Medali perak untuk Indonesia diraih pasangan Sri Sugiyanti dan Ni’mal Maghfiroh pada nomor para cycling B women.

Sri dan Maghfiroh finis dengan catatan waktu 1 menit dan 17,7 detik.

Adapun tempat pertama diraih tim Malaysia yakni Nur Azlia Syafinaz Mohd. Zais dan Nurul Suhada Zainal yang finis dengan catatan 1 detik lebih cepat, yaitu 1 menit dan 16,1 detik.

Sri mengaku bersyukur dengan hasil yang diraih pada turnamen ini. Apalagi, persiapan mereka cukup singkat.

“Ada sedikit kurang puas, tetapi bersyukur saja. Apalagi kami sempat ada rehat sebelum berlatih selama 3 minggu,” kata Sri usai upacara pengalungan medali.

(Baca juga: Asian Track Championships 2019 - Tim Para Cycling Indonesia Raih Medali Perak)

Hampir senada dengan Sri, Maghfiroh mengatakan dia lega bisa mempertahankan catatan waktu terbaik mereka, yaitu 1 menit dan 17 detik.

Sri dan Maghfiroh juga mendulang medali perak pada Asian Para Games 2018 dengan catatan waktu serupa.

“Maunya sih bisa dapat hasil lebih baik, tetapi ya kami mempertahankan waktu terbaik, mungkin lawan juga demikian. Apalagi untuk menaikkan waktu terbaik satu detik saja itu sudah butuh latihan bertahun-tahun,” kata Maghfiroh.