Soal Kemenangan Henry Cejudo, Khabib Nurmagomedov Sebut Atlet Olimpiade Beda Level

By Bayu Nur Cahyo - Senin, 21 Januari 2019 | 14:59 WIB
Khabib Nurmagomedov saat melakoni persiapan terakhir jelang UFC 229 yang berlangsung Sabtu (6/10/2018) malam waktu setempat. ( twitter.com/UFC )

Juara UFC kelas ringan dari Rusia, Khabib Nurmagomedov, memberikan komentar atas kemenangan yang diraih petarung kelas terbang, Henry Cejudo.

Henry Cejudo (Amerika Serikat/AS) berhasil memenangi pertarungan melawan TJ Dillashaw pada UFC Fight Night 143 kelas terbang, Minggu (20/1/2019).

Pada pertarungan tersebut, Cejudo berhasil mempertahankan sabuk gelar juara kelas terbangnya dengan mengalahkan Dillashaw dalam waktu 32 detik saja.

Baca juga:

Cejudo bahkan mendapatkan anugerah Performance of the Night karena berhasil memenangkan duel pada ronde pertama.

Khabib Nurmagomedov pun memberikan selamat kepada Cejudo melalui akun Twitter-nya.

"Atlet Olimpiade memang berbeda levelnya. Selamat Henry Cejudo," tulis Khabib yang dikutip BolaSport.com dari Twitternya.

Henry Cejudo memang sempat tampil di Olimpiade Beijing 2008 lalu.

Dia mewakili Amerika Serikat di cabang olahraga gulat bebas dan berhasil memenangkan medali emas pada waktu itu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on