Solo, Ajang Adu Gengsi Seri Pamungkas Putaran Kedua Proliga 2019

By Christina Kasih Nugrahaeni - Kamis, 24 Januari 2019 | 21:19 WIB
Sesi jumpa pers Proliga 2019 di Harris Hotel, Kamis (24/1/2019). (CHRISTINA KASIH)

BOLASPORT.COM - Kota Solo akan menjadi saksi bagaimana para tim di Proliga 2019 beradu gengsi pada seri pamungkas putaran kedua.

Seri pamungkas putaran kedua Proliga 2019 akan digelar di Sritex Arena, 25-27 Januari 2019.

Jakarta BNI 46 akan menjadi tuan rumah pada pertandingan yang digelar di Solo tersebut.

Dalam jadwal, ada sembilan laga yang akan ditampilkan pada seri pamungkas putaran kedua Proliga 2019.

Baca Juga : Jadwal Proliga 2019 Seri Solo - Juara Putaran II Ditentukan di Solo

Menurut Direktur Proliga, Hanny S. Surkatty, pertandingan tersebut akan menjadi pertarungan gengsi.

"Justru di Solo ini merupakan pertarungan gengsi sebelum tampil di final four nanti," kata Hanny pada sesi jumpa pers di Harris Hotel, Kamis (24/1/2019).

Ditambahkan oleh Hanny, tim yang tidak lolos nantinya akan bermain tanpa beban.

"Namun di Solo ini jadi adu gengsi, yang tim terbaik pasti tak mau kalah, sementara yang tidak lolos bisa jadi tanpa beban dan bermain bagus," ujarnya.

Sudah ada empat tim yang dipastikan lolos ke final four, yakni Jakarta BNI 46, Jakarta Pertamina Energi, Surabaya Bhayangkara Samator, dan Palembang Bank SumselBabel.