Gara-gara Valentino Rossi, Pebalap Ini Kepincut Bangun Trek Pribadi

By Samsul Ngarifin - Minggu, 27 Januari 2019 | 12:08 WIB
Nasser Al-Attiyah terinsipirasi Valentino Rossi untuk membangun trek pribadi. (MOTORSPORT.COM)

 

BOLASPORT.COM - Pebalap reli, Nasser Al-Attiyah, mengaku terinsipirasi Valentino Rossi untuk membangun sebuah trek pribadi.

Sebagai informasi, pebalap berkebangsaan Qatar itu memang memiliki relasi yang cukup dekat dengan Valentino Rossi.

Bahkan beberapa waktu yang lalu Nasser Al-Attiyah memberikan tantangan kepada Valentino Rossi untuk balapan reli Dakar.

Baca Juga : Jelang Tes Sepang, Honda Tengah Dipusingkan dengan Kondisi Ini

Selain itu, Nasser Al-Attiyah juga sempat mengunjungi ranch milik Valentino Rossi di Tavullia, Italia.

Hal itulah yang membuat Nasser memiliki keinginan untuk membangun sebuah trek pribadi.

Kini, tiga kali juara reli Dakar itu telah membeli sebuah perkebunan di Cal Pons, Barcelona, yang memiliki luas 91 hektar.

Pebalap yang juga atlet tembak itu sudah membeli lahan di Barcelona itu sejak pertengahan Desember tahun lalu.

Nasser membeli lahan tersebut dari seorang pemilik perusahaan obat di daerah itu, Juan Esteve.

Adapun Nasser tidak hanya akan membangun sebuah sirkuit saja, melainkan untuk mendirikan akademi balap.