Khabib Nurmagomedov Sedang Bangun Pusat Kebugaran di Berbagai Negara

By Bayu Nur Cahyo - Sabtu, 20 April 2019 | 22:30 WIB
Sesi foto Khabib Andulmanapovich Nurmagomedov saat menjadi pemegang sabuk UFC Lightweight Champion. ( instagram.com/UFC )

BOLASPORT.COM - Petarung UFC asal Dagestan, Rusia yakni Khabib Nurmagomedov membeberkan rencana di luar aktivitasnya di Oktagon.

Khabib Nurmagomedov mengaku sedang mengembangkan usaha di bidang pusat kebugaran di Rusia.

"Saya baru memulai untuk membuka peluang di bidang finansial," kata Khabib yang dikutip BolaSport.com dari BJPenn.

"Sekarang kami sedang membangun sebuah pusat kebugaran di Dagestan dan juga di Moskva," ujar dia menambahkan.

Tak hanya di Rusia, ternyata petarung berjulukan The Eagle itu juga mengaku memiliki rencana besar soal usaha pusat kebugarannya itu.

Khabib mengungkapkan bahwa dia sudah berencana untuk mengembangkan usahanya tersebut di berbagai negara.

Baca Juga : Khabib Nurmagomedov Kritik UFC soal Promosi Laga yang Digelar di Rusia

"Kami juga sedang bekerja untuk membuka Khabib Gym di seluruh dunia. Kami punya sebuah proyek di London, Jeddah, Oman, Dubai, dan Istanbul," tutur Khabib.

"Saya pikir akhir tahun depan saya akan punya 15-20 pusat kebugaran di Rusia dan di dunia. Ini adalah bisnis yang ingin saya jalani," ungkap Khabib.

Di sisi lain, Khabib Nurmagomedov sendiri dikabarkan akan kembali bertarung di atas Oktagon pada bulan September mendatang.