Kesaksian Menpora Malaysia Terkait Kericuhan di Laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Indonesia vs Malaysia

By Ananda Lathifah Rozalina - Jumat, 6 September 2019 | 08:30 WIB
Menteri Belia dan Sukan (Menpora) Malaysia, Syed Saddiq Abdul Rahman, melayani permintaan foto bersama penonton. (ADITYA FAHMI NURWAHID/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Menpora Malaysia, Syed Saddiq rupanya turut menjadi saksi mata kerusuhan di laga Timnas Indonesia vs Malaysia, Kamis (5/9/2019).

Timnas Malaysia memang baru saja merampungkan laga putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 menghadapi Timnas Indonesia, Kamis (5/9/2019).

Namun, laga tersebut sempat diwarnai kericuhan selama beberapa saat.

Beberapa oknum suporter tampak memancing kerusuhan yang membuat pendukung Malaysia merasa tak nyaman dan terancam.

Di antara para pendukung Malaysia yang hadir di SUGBK, rupanya adapula Menpora Malaysia, Syed Saddiq.

Syed Saddiq diketahui ikut turun ke tribun penonton saat mendukung pasukan Harimau Malaya.

Menpora muda Malaysia itu tampak berada diantara kerumunan suporter dan ikut melakukan nyanyian dan koreografi bersama pendukung lainnya.

Menpora Malaysia itu pun menuturkan apa yang ia saksikan dengan mata kepalanya sendiri kala itu.

BACA SELENGKAPNYA>>>>>