Indra Sjafri Jelaskan Pemilihan 40 Pemain Kerangka Skuad SEA Games

By Muhammad Robbani - Kamis, 26 September 2019 | 15:02 WIB
Pemain timnas U-22 Indonesia, M Luthfi Kamal, sukses mencetak gol ke gawang Vietnam dan Memastikan diri Lolos ke Partai Final Piala AFF U-22 2019 (PSSI)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri menjelaskan kerangka timnya yang berkekuatan 40 pemain dalam persiapan menuju SEA Games 2019.

Dari 40 pemain itu, lima di antaranya merupakan pemain senior, yakni Hansamu Yama, Alberto Goncalves, Manahati Lestusen, Evan Dimas, dan Zulfiandi.

Dari lima nama pemain senior itu, nantinya hanya akan ada dua yang bakal masuk ke dalam skuad berkekuatan 20 pemain.

Indra Sjafri pun menjelaskan pemilihan skuadnya, termasuk pemanggilan lima pemain senior ke dalam 40 nama dalam timnya.

"Jadi hampir semua pemain yang kita pilih adalah pemain di bawah (usia) 23, itu karena regulasi," kata Indra Sjafri kepada wartawan, Rabu (25/9/2019).

"Kedua, kami gabung dengan pemain-pemain eranya Evan Dimas, yakni Zulfiandi dan Hansamu Yama," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Indonesia Daftarkan 5, Thailand Tak Pakai Pemain Senior untuk SEA Games 2019

Namun, lima pemain di atas tak akan ambil bagian saat timnas U-22 Indonesia menggelar pemusatan latihan di Jakarta pada 1-15 Oktober 2019.

Hal itu karena berbenturan dengan jadwal matchday ketiga timnas Indonesia di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Timnas Indonesia akan bertandang ke markas Uni Emirat Arab (UEA) pada 10 Oktober 2019 dan itu juga berbenturan dengan turnamen timnas U-22 Indonesia di China pada 9-13 Oktober.

"Senior berikutnya saya tambah pemain yang levelnya di atas lagi, yaitu Manahati," tutur Indra Sjafri.

"Selanjutnya ada pemain yang lebih senior lagi, yaitu Alberto Goncalves (Beto)," ucapnya.

"Jadi, saya pikir kombinasi ini sesuai dengan game plan atau filosofi sepak bola yang akan saya jalankan," katanya lagi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Starting XI terbaik Liga 1 2019 pekan ke-20 . #liga1 #liga12019

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on