Demi Jadon Sancho, Manchester United Siap Pecahkan Rekor Transfer Klub

By Rebiyyah Salasah - Kamis, 26 Maret 2020 | 22:15 WIB
Jadon Sancho, menyumbang satu gol dan satu assist saat membawa Borussia Dortmund bermain imbang 3-3 melawan RB Leipzig pada pekan ke-16 Bundesliga, Selasa (17/12/2019) di Signal Iduna Park. (TWITTER @BUNDESLIGA_EN)

Manchester United tampaknya percaya diri untuk mengontrak bocah ajaib yang baru menginjak usia 20 tahun pada 25 Maret 2020 ini.

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, The Red Devils siap merogoh kocek hingga 130 juta euro atau setara dengan 2,3 triliun rupiah demi mendatangkan Sancho.

Nilai tersebut 15 kali lipat lebih besar dibandingkan yang dibutuhkan Dortmund ketika merekrut Sancho dari Manchester City.

Dengan nominal 2,3 triliun rupiah, Setan Merah siap memecahkan rekor transfer klub yang masih menjadi milik Paul Pogba saat didatangkan dari Juventus dengan harga 105 juta euro (sekitar 1,8 triliun rupiah).

Baca Juga: CEO Dortmund Tak Bisa Tahan Jadon Sancho yang Tengah Diincar 3 Klub Raksasa Inggris

Manchester United didukung tekad kuat pelatih Ole Gunnar Solskjaer dan Executive Vice-Chairman Ed Woodward untuk menyelesaikan negosiasi dengan Dortmund.

Dortmund sebenarnya berharap untuk mempertahankan Sancho selama satu tahun lagi.

Namun, CEO Dortmund, Hans-Joachim Watzke, mengaku akan membahas kepindahan Sancho jika pemain sayap itu menginginkannya.