Wimbledon 2020 Resmi Dibatalkan untuk Pertama Kali sejak Perang Dunia Kedua

By Fauzi Handoko Arif - Kamis, 2 April 2020 | 05:18 WIB
Petenis asal Serbia, Novak Djokovic, menjadi juara Wimbledon 2019 setelah mengalahkan Roger Federer (Swiss) dalam partai final di London, Inggris, 14 Juli 2019. (TWITTER.COM/FORBES)

BOLASPORT.COM - Wimbledon 2020 secara resmi telah dibatalkan karena pandemi virus corona.

Pembatalan Wimbledon 2020 adalah kejadian pertama sejak terakhir kali dilakukan pada Perang Dunia Kedua.

Turnamen tenis Wimbledon termasuk ajang bergengsi berkategori Grand Slam.

Semula turnamen ini dijadwalkan berlangsung pada 29 Juni hingga 12 Juli mendatang.

Wimbledon 2020 tak mengikuti jejak French Open, yang memilih mengatur ulang jadwal menyusul pandemi virus corona ketimbang membatalkan diri.

Baca Juga: Joy Joyce Akan Targetkan Tyson Fury dan Anthony Joshua jika Bungkam Daniel Dubois

Penyelenggaraan French Open 2020 direncanakan akan dipindah pada 20 September sampai 4 Oktober.

Sekarang dengan telah resmi dibatalkan, Wimbledon menjadi acara olahraga musim panas terbaru yang terganggu pandemi virus corona dengan Euro 2020 dan Olimpiade Tokyo sudah lebih dulu ditunda selama 12 bulan.

Chairman All England Lawn Tennis Club, Ian Hewitt, menjelaskan alasan pembatalan Wimbledon.