Tira Persikabo Siapkan Suara Suporter di Stadion Jika Liga 1 Dilanjutkan

By Abdul Rohman - Sabtu, 30 Mei 2020 | 20:35 WIB
Logo Tira Persikabo. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Tira Persikabo sudah mempunyai cara yang cukup jitu untuk mengantisipasi apabila Liga 1 kembali digulirkan tanpa kehadiran penonton.

Wacana tersebut diambil guna memberikan atmosfer di dalam stadion agar tetap hidup saat Tira Persikabo bertanding kembali di Liga 1.

Sebelumnya, 18 peserta Liga 1 termasuk Tira Persikabo diundang PSSI untuk mengikuti rapat secara virtual guna diminta masukan terkait kelanjutan kompetisi di tengah pandemi corona yang belum berakhir pada 27 Mei 2020.

Tira Persikabo juga termasuk 6 klub peserta Liga 1 yang mengajukan agar kompetisi tetap bergulir.

Baca Juga: Pelatih Barcelona Janjikan Timnya Tidak Akan Berubah Banyak

Kelima klub lainnya yang dimaksud adalah Borneo FC, Bali United, Persib Bandung, Persiraja Banda Aceh dan Arema FC.

Direktur Pengembangan Bisnis Tira Persikabo, Rhendie Arindra mengatakan, sudah memiliki rencana apabila kompetisi kembali bergulir tanpa penonton.

Tira Persikabo akan menyiapkan pengeras suara guna mensiasati atmosfer pertandingan tetap hidup.

Suasana pertandingan akan tetap terlihat seperti normal dengan cara melantangkan sorakan suporter melalui sound system.

Baca Juga: PSSI Belum Tentukan Jadwal Rapat Exco untuk Bahas Kelanjutan Liga