Kisah Cinta Andik Vermansah, Cedera Laga Final AFF Lawan Thailand Berbuah Pasangan Hidup

By Arif Setiawan - Kamis, 2 Juli 2020 | 14:15 WIB
Andik Vermansah dan Silvia Anggun saat meangsungkan pertunangan pada 28 Februari 2020. (instagram.com/andikvermansah)

Oleh sebab itu, hingga kini pemain yang bermain untuk Bhayangkara FC ini mensyukuri cedera yang didapatkannya ketika melawan Thailand.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Andik ketika berbincang dengan pemain PSM Makassar, Bayu Gatra di akun Youtube pribadi milik Bayu.

"Pulangnya kan waktu itu mbak Anggun kerja di Bandara, nah pulangnya di dorong sama mbak Anggun, mbak Anggun bagian kursi roda, nah ketemu di sana," kata Andik, dilansir BolaSport.com dari akun Youtube Bayu Gatra (Bayu 23 Gatra).

"Dia masih magang di Jakarta, mbak Anggun itu bagian ndorong kursi roda untuk orang-orang sakit, ya gak tau namanya jodo ya, saya dapat musibah cedera tapi ada berkahnya juga, kalau saya nggak cedera ya saya nggak akan ketemu sama mbak Anggun," ujarnya.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain sayap Bhayangkara FC, Andik Vermansah, sedang melakukan pemanasan ketika laga Bhayangkara FC malawan Persija Jakarta di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020)

Baca Juga: Menikah di Tengah Pandemi Covid-19, Andik Vermansah Lepas Masa Lajang

Setelah kenal dan mulai menjalin hubungan dari tahun 2016, akhirnya Andik dan Anggun memutuskan untuk melangsungkan akad nikah pada Minggu (21/6/2020).

Dengan adanya pandemi covid-19 proses akad nikah yang dilakukan Andik tanpa mengadakan prosesi resepsi.

Sementara tempat berlangsungnya akad nikah tersebut adalah di Banyuwangi, Jawa Timur.

Mengetahui sang sahabat resmi melepas masa lajangnya, membuat Bayu Gatra tak lupa memberikan ucapan selamat yang diiringi doa untuk Andik.

"Selamat buat mas Andik, selamat menempuh hidup baru, langgeng terus dan cepet mendapatkan momongan," ucap Bayu.