Ogah-ogahan Beri Guard of Honour ke Liverpool, Man City Banjir Hujatan

By Ade Jayadireja - Jumat, 3 Juli 2020 | 18:00 WIB
Kevin de Bruyne mencetak gol penalti untuk Manchester City ke gawang Liverpool, 2 Juli 2020. (TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE)

BOLASPORT.COM - Manchester City banjir hujatan dari netizen karena dianggap ogah-ogahan memberi guard of honour saat menjamu Liverpool pada matchday ke-32 Liga Inggris 2019-2020.

Bertindak sebagai tuan rumah di Etihad Stadium, Kamis (2/7/2020) atau Jumat dini hari WIB, The Citizens memenangi duel dengan skor mencolok 4-0.

Sebelum kick-off, para pemain City melakukan guard of honour sebagai bentuk penghormatan kepada tim lawan yang baru saja menjuarai liga.

Gabriel Jesus dkk berbaris membuat lorong dan menyambut para pemain Liverpool dengan tepuk tangan.

Namun, polemik muncul setelah beberapa pemain City kedapatan berhenti bertepuk tangan sebelum semua pemain The Reds masuk lapangan.

Momen tersebut memicu kemarahan netizen yang bebebrapa di antaranya adalah suporter Liverpool.

Pemain-pemain City dinilai tak punya rasa hormat.

Baca Juga: 5 Catatan Bobrok Liverpool Setelah Dibantai Manchester City


Torehan dari Kevin De Bruyne, Raheem Sterling, Phil Foden, dan gol bunuh diri Alex Oxlade-Chamberlain menghadirkan tripoin buat City dalam laga kali ini.

Hasil tersebut membuat mereka berselisih 20 poin dari Liverpool selaku pemuncak klasemen.

Dengan enam partai tersisa, City tak mungkin mengejar defisit poin.

Baca Juga: Punya Tangan Batu, Idola Mike Tyson Menangi Duel Lawan COVID-19