Quique Setien Yakin Barcelona Juara Liga Spanyol karena Hitungan Matematika

By Sri Mulyati - Rabu, 8 Juli 2020 | 18:00 WIB
Pelatih Barcelona, Quique Setien, berbicara dalam konferensi pers pada Rabu (5/2/2020). (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Quique Setien, yakin timnya bisa menjuarai Liga Spanyol 2019-2020 karena hitungan matematika.

Barcelona saat ini berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga Spanyol 2019-2020 dengan terpaut empat poin dari Real Madrid yang menempati posisi puncak.

Adapun LaLiga musim ini tinggal menyisakan empat laga lagi.

Barcelona harus memenangi semua pertandingan sisa jika ingin menjuarai ajang tersebut.

Selain itu, Barcelona juga cuma bisa berharap Real Madrid kehilangan poin dalam proses menuju garis finis.

Baca Juga: Barcelona Bantah Spekulasi Penjualan Antoine Griezmann dengan Tindakan Nyata

Di tengah situasi sulit seperti ini, Quique Setien tetap mau menebar optimisme untuk anak-anak asuhannya.

"Tentu saja kami masih bisa memenangi Liga Spanyol. Kenyataan dan hitungan matematika membuktikan hal tersebut," ucap Setien seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Memang tidak mudah untuk mewujudkan hal ini, tetapi kami masih memiliki harapan hingga hari terakhir," kata Setien menambahkan.

Meski peluang Barcelona juga bergantung dengan Real Madrid, Setien tidak ingin terlalu terpaku kepada sang rival.