Demi Pemusatan Latihan Timnas U-16 Berjalan Aman, Pemain Persija Ini Antusias Jalani Tes Swab

By Arif Setiawan - Rabu, 8 Juli 2020 | 20:30 WIB
Para pemain timnas U-16 Indonesia mengenangkan sarung tangan medis saat melangsungkan TC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat pada Senin (6/7/2020) (PSSI)

BOLASPORT.COM - Pemain Persija Jakarta, Raka Cahyana Rizky merasa antusias dalam menjalani tes swab agar pemusatan latihan timnas U-16 berjalan aman.

Meski pandemi COVID-19 belum berakhir, timnas U-16 Indonesia tetap melanjutkan program pemusatan latihan.

Program pemusatan latihan kali ini dijadwalkan mulai 6 Juli hingga 29 Juli mendatang.

Sementara untuk lokasinya akan digelar di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat.

Menerapkan protokol kesehatan yang ketat, para pemain yang mengikuti program ini pun ketika pertama kali tiba diwajibkan menjalani rapid test dan swab test.

 Baca Juga: Pesan Khusus untuk Pemain Muda Persija, Evan Dimas: Muliakan Orang Tua

Untuk rapid test telah dilakukan pada 5 Juli dan swab test terlaksana hari ini, tanggal 8 Juli 2020.

Para pemain pun merasa tak keberatan menjalani rapid test dan swab test.

Setidaknya itulah yang dirasakan oleh salah satu pemain timnas U-16 Indonesia asal Persija, Raka Cahyana Rizki.