Pernah Main di Inggris dan Italia, 2 Pemain Timnas Indonesia Beda Generasi Bagi Kisah dari Eropa

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 11 Juli 2020 | 16:45 WIB
Pemain timnas U-18 Indonesia, Bagus Kahfi dan Rendy Juliansyah merayakan gol yang dicetak ke gawang timnas U-18 Brunei di Stadion Go Dau, Vietnam, Sabtu (10/8/2019). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Dua pemain timnas Indonesia lintas generasi membagikan pengalaman mereka bermain di Eropa.

Sabtu (11/7/2020), Webinar Sekolah Olahraga Barito Putera (SOBP) edisi keenam menghadirkan dua pemain timnas Indonesia berbeda generasi.

Keduanya memiliki pengalaman menimba ilmu sepak bola di Eropa.

Pemain pertama yang membagikan kisahnya adalah pemain timnas U-19 Indonesia, Bagus Kahfi.

Bagus Kahfi merupakan pemain muda Barito Putera.

Ia juga tergabung dalam program Garuda Select season kedua di Inggris dan Italia.

Baca Juga: PSM Makassar Siap Jalani Lanjutan Liga 1 yang Berpusat di Jawa

MOLA TV
Penyerang Garuda Select, Bagus Kahfi

Musim sebelumnya, Bagus Kahfi juga mengikuti program Garuda Select season pertama.

Menurut Bagus Kahfi, mengakui ada perbedaan besar dalam pembinaan sepak bola di Indonesia dan Eropa, khususnya dalam segi fasilitas.