Disinggung soal Menjadi Legenda di PSIS Semarang, Bruno Silva Lontarkan Jawaban tidak Terduga

By Abdul Rohman - Minggu, 12 Juli 2020 | 12:30 WIB
Penyerang asing PSIS Semarang, Bruno Silva. (CHRISTINA KASIH/BOLASPORT.COM )

BOLASPORT.COM - Penyerang PSIS Semarang, Bruno Silva mempunya alasan yang logis yang membuat dirinya tidak ingin menjadi legenda bersama klub berjuluk Laskar Mahesa Jenar.

Hal tersebut diungkapkan Bruno Silva di YouTube PSIS Semarang.

Di PSIS Semarang, Bruno Silva menjadi andalan klub dalam urusan mencetak gol.

Bruno Silva mulai bergabung dengan PSIS Semarang pada Januari 2018.

Namun, pada akhir musim 2018, Bruno Silva mencoba peruntungan lainnya dan memilih berlabuh ke klub asal Arab Saudi, Al-Ain (Januari 2019).

Baca Juga: Omid Nazari tidak Sabar Kembali Merumput Bersama Persib Bandung di Liga 1

Kemudian, Bruno Silva memutuskan untuk kembali memperkuat PSIS Semarang pada putaran kedua Liga 1 2019.

Setiap pemain sepak bola pastinya ingin disebut legenda di klub yang diperkuatnya.

Mengenai hal tersebut, Bruno Silva mengaku tidak berpikir untuk menjadi legenda di PSIS Semarang.

Namun, ia lebih memilih untuk memberikan kontribusi terbaiknya saat membela PSIS Semarang.

"Saya tak pikir ingin menjadi legenda. Tapi, saya ingin tetap di sini seperti Hari Nur, Fauzan Fajri, dan Safrudin Tahar," kata pemain berkepala plontos.

"Untuk saya tidak penting menjadi legenda atau tidak. Tapi yang penting memberikan yang terbaik buat PSIS,” ujar Bruno.

Baca Juga: Calon Raksasa Baru Liga Prancis Ingin Wujudkan Duet Lama Zinedine Zidane-Cristiano Ronaldo

Bruno menambah, ia akan bangga saat pensiun sebagai pemain sepak bola bersama klub yang memiliki nama besar.

Kebanggaan tersebut pastinya akan diceritakan Bruno kepada sang anak.

Menurut Bruno, menciptakan momen indah bersama klub tidak lah harus menjadi legenda.

"Saat pensiun, saya akan bangga katakan pada anak saya, saya pernah bermain untuk tim besar ini, saya punya gambarannya dan kenangannya," kata pemain asal Brasil.

"Saya ingin lakukan itu. Jika saya jadi legenda, itu tentu bagus."

"Tapi saya bermain bukan ingin jadi legenda tapi ingin memberi memori indah," ujar pemain bernomor punggung 91.

Bersama PSIS Semarang, Bruno tergolong sebagai penyerang yang cukup produktif.

Terbukti, dari 47 pertandingan bersama PSIS Semarang di Liga 1, Bruno sudah mengemas 22 gol dan 14 assist.