Kembali Jalani Latihan Bersama Borneo FC, Begini Kata Guy Junior

By Abdul Rohman - Senin, 24 Agustus 2020 | 20:00 WIB
Striker Borneo FC, Guy Junior ketika pertandingan melawan Persija Jakarta di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta (1/3/2020). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Penyerang Borneo FC, Guy Junior senang bisa kembali berlatih bersama Sultan Samma dkk.

Guy Junior memang sudah bergabung pada latihan perdana Borneo FC pada 24 Agustus 2020.

Latihan perdana Borneo FC dipersiapkan guna menyambut lanjutan Liga 1 2020 yang dijadwalkan berlangsung pada 1 Oktober 2020.

Sebelum melangsungkan latihan, seluruh anggota tim Borneo FC telah menjalani agenda swab test.

Baca Juga: Bayern Muenchen Juara Liga Champions, Hansi Flick Pastikan Perayaannya Akan Lama

Guy Junior merasa bersyukur hasil swab test seluruh pemain Borneo FC negatif.

"Yang membuat saya pribadi merasa senang adalah teman-teman semua dalam kondisi sehat setelah melewati hasil swab beberapa hari lalu," kata Guy Junior.

"Sekarang kami merasa lebih aman dalam latihan,” ujar pemain 33 tahun itu.

Guy Junior mengaku sangat antusias menjalani latihan bersama skuat Pesut Etam.

Menurutnya, latihan mandiri selama empat bulan dirasa cukup membosankan.

Baca Juga: Maverick Vinales Lupakan Keinginan Jadi Juara Dunia MotoGP 2020

Ia pun menikmati suasana latihan perdana yang digelar Borneo FC.

“Kalau latihan bersama ini rasanya lebih semangat. Selama empat bulan saya dan teman-teman latihan sendiri dan pasti suasananya berbeda," kata Guy Junior

"Sekarang kami sudah berkumpul dan akan menikmati tiap program yang diberikan pelatih," kata mantan pemain PSM Makassar seperti dilansir dari laman resmi klub.

Baca Juga: Lolos ke Semifinal Playoffs NBA, Pelatih Boston Celtics Justru Kecewa

Selain itu, Guy Junior juga berkomentar terkait latihan yang dipimpin pelatih anyar, Mario Gomez.

Mario Gomez kembali ditunjuk sebagai pelatih Borneo FC selepas mendepak Edson Tavares.

Seperti yang diketahui, Mario Gomez pernah menukangi Borneo FC pada Liga 1 2020.

"Pastinya saya dan pemain lain enjoy latihan pertama setelah libur bersama pelatih baru,” kata mantan pemain PSS Sleman.