Van de Beek Bisa Main di Segala Posisi, Solskjaer Beri 1 Tugas di Man United

By Septian Tambunan - Jumat, 4 September 2020 | 06:17 WIB
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, memberikan satu tugas kepada pemain barunya, Donny van de Beek, yang bisa bermain di segala posisi. (TWITTER.COM/MANUTD)

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, memberikan satu tugas kepada pemain barunya, Donny van de Beek, yang bisa bermain di segala posisi.

Donny van de Beek resmi pindah dari AFC Ajax ke Manchester United pada 2 September 2020.

Van de Beek promosi dari tim muda ke tim senior Ajax pada 1 Februari 2016.

Baca Juga: Lionel Messi Rusak Karier Griezmann-Coutinho karena Tak Patuh, De Bruyne Berikutnya

Pesepak bola berusia 23 tahun ini telah membela Ajax dalam 175 laga di semua kompetisi.

Donny van de Beek sanggup menceploskan 41 gol dan 34 assist untuk Ajax di berbagai ajang.

Van de Beek merasakan pengalaman paling cemerlang bareng Ajax pada musim 2018-2019.

Saat itu, Ajax menjuarai Liga Belanda dan Piala Belanda, sekaligus menjadi semifinalis Liga Champions.

Baca Juga: Ronald Koeman Tunjuk Pengganti Lionel Messi Jadi Kapten Baru di Barcelona