Barcelona Dilarang Datangkan Pemain pada Bursa Transfer Kali Ini

By Adi Nugroho - Minggu, 20 September 2020 | 10:00 WIB
Ronald Koeman telah memimpn laga keduanya bersama Barcelona saat Blaugrana menang 3-1 atas Girona dalam laga persahabatan di Stadion Johan Cruyff, Rabu (16/9/2020) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB. (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

BOLASPORT.COM - Barcelona dilaporkan telah dilarang untuk mendatangkan pemain baru pada bursa transfer musim panas 2020.

Setelah resmi menjabat sebagai pelatih Barcelona, Ronald Koeman pun langsung berencana untuk melakukan perombakan skuad.

Beberapa pemain yang dianggap tidak terpakai akan dilepas oleh Koeman pada bursa transfer musim panas 2020.

Korban terbaru dari perombakan Koeman adalah gelandang muda, Riqui Puig.

Baca Juga: Respons Bartomeu soal Mosi Tidak Percaya dan Bertahannya Lionel Messi

Koeman berujar sendiri bahwa Riqui Puig tidak masuk ke dalam rencananya dan disarankan pergi dari Barcelona baik secara permanen ataupun sementara.

Mendatangkan pemain baru juga menjadi salah satu agenda perombakan skuad yang dicanangkan Koeman.

Sejauh ini Koeman kabarnya ingin mendatangkan dua pemain ke Barcelona, yakni penyerang Lyon, Memphis Depay, dan gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum.

Baca Juga: 3 Kabar Terkini soal Rencana Valentino Rossi Bikin Tim di MotoGP

Akan tetapi, krisis keuangan yang dialami Barcelona telah memaksa mereka untuk mengesampingkan rencana merekrut Depay dan Wijnaldum dengan badan pengatur Liga Spanyol telah turun tangan memblokir langkah tersebut.