Cuma Hiasi Bangku Cadangan, Donny van de Beek Seharusnya Tak Gabung Manchester United

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Senin, 26 Oktober 2020 | 13:15 WIB
Gelandang Manchester United, Donny van de Beek, menunjukkan ekspresi tidak menyenangkan kala tidak diturunkan oleh timnya di laga melawan Chelsea dalam lanjutan Liga Inggris 2020-2021, Sabtu (24/10/2020). (TWITTER.COM/AHMEDDESSAM22)

BOLASPORT.COM - Legenda sepak bola Belanda, Marco van Basten, memberikan tanggapanya terkait Donny van de Beek, yang kerap mengisi bangku cadangan Manchester United.

Manchester United mendatangkan Donny van de Beek pada bursa transfer musim panas 2020.

Setan Merah membeli gelandang berusia 23 tahun itu dari Ajax Amsterdam dengan mahar sebesar 40 juta pounds atau Rp 764 miliar.

Manchester United kepincut memboyong Van de Beek ke Old Trafford lantaran performa gemilang sang pemain pada musim lalu.

Van de Beek tercatat sukses menorehkan 10 gol serta 11 assist untuk Ajax di musim terakhirnya.

Baca Juga: Arsenal Keok dari Leicester, Aubameyang Ulangi Catatan Minor di Borussia Dortmund

Kehadiran Van de Beek sendiri diharapkan mampu menambah kekuatan lini tengah Man United dalam mengarungi kompetisi musim 2020-2021.

Namun, harapan besar kepada Van de Beek nampaknya masih belum bisa terwujud hingga sekarang.

Sejak tiba di Man United, ia belum mendapatkan kesempatan tampil sebagai starter atau bermain 90 menit penuh di liga.