Alasan Dana White Tetap Jalankan Bisnis UFC di Tengah Pandemi COVID-19

By Fauzi Handoko Arif - Sabtu, 19 Desember 2020 | 08:40 WIB
Presiden UFC, Dana White. (TWITTER.COM/BLEACHERREPORT)

BOLASPORT.COM - Presiden UFC, Dana White, mempunyai alasan tetap menjalankan bisnisnya selama pandemi COVID-19.

Pandemi virus corona yang menyebar di seluruh dunia membuat banyak perlombaan olahraga terbengkalai.

Salah satu contoh nyata terkait banyaknya mangkrak sebuah kompetisi adalah bulu tangkis.

Nasib olahraga banyak mengalami penundaan, banyak ajang terbesar yang sukses diselenggarakan selama pandemi COVID-19 adalah All England 2020.

Baca Juga: Kapten Timnas Indonesia, Andritany Ardhiyasa Dihujat karena Pilihannya di The Best FIFA Football Awards 2020

Melihat banyaknya perlombaan di dunia memutuskan untuk rehat sejenak, UFC tetap jalan terus.

UFC merupakan salah satu pendahulu ajang olahraga yang berhasil tampil di tengah pandemi.

Promosi MMA asal Amerika Serikat itu selama pandemi selalu mengadakan pertarungan tanpa dihadiri penonton.

Mereka menggelar pertarungan UFC dengan mencari tempat yang dirasa aman, sehingga venue lokasi duel menjadi terbatas seperti UFC Apex (Las Vegas) dan Fight Island (Abu Dhabi).

Baca Juga: Bos Red Bull Racing Akui Sulit Abaikan Performa Kece Sergio Perez