Sang Kapten Ulangi Kesalahan Mikel Arteta 6 Tahun Lalu, Arsenal Keok 1-2 dari Everton

By Raka Kisdiyatma Galih - Minggu, 20 Desember 2020 | 12:00 WIB
Pemain Arsenal, Rob Holding, mencetak gol bunuh diri saat melawan Everton dalam laga pekan ke-14 Liga Inggris 2020-2021, Minggu (20/12/2020) pukul 00.30 WIB. (TWITTER.COM/OPTAJOE)

BOLASPORT.COM - Kapten sementara Arsenal, Rob Holding, mengulangi kesalahan, Mikel Arteta, pada 6 tahun silam saat timnya keok dari Everton di Liga Inggris.

Arsenal menelan kekalahan ketika bertandang ke markas Everton dalam laga pekan ke-14 Liga Inggris 2020-2021.

Bermain di Goodison Park, Sabtu (19/12/2020) waktu setempat atau Minggu pukul 00.30 WIB, Arsenal takluk 1-2.

Menurut catatan Premier League, Arsenal sebenarnya hanya sedikit kalah dominan dari tuan rumah dengan memegang penguasaan bola 48 persen.

The Gunners mempunyai 5 peluang dengan 2 menuju ke gawang.

Baca Juga: Rekor 46 Tahunnya Disamai Lionel Messi, Pele Balas dengan Pesan Menyentuh

Adapun Everton melakukan 7 tembakan yang 2 di antaranya mengarah tepat sasaran.

Namun, gol pembuka Everton yang memanfaatkan kesalahan Rob Holding pada menit ke-22 benar-benar menghukum Arsenal.

Gol tersebut berawal umpan silang Alex Iwobi yang kemudian dilanjutkan Dominic Calvert-Lewin dengan tandukan dari dalam kotak penalti.

Bola tandukan Calvert-Lewin lalu mengenai Rob Holding yang kemudian masuk ke gawang Bernd Leno.