Kata Pemain yang Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia setelah Berpisah dengan Police Tero FC

By Metta Rahma Melati - Minggu, 3 Januari 2021 | 19:15 WIB
Para pemain timnas Malaysia berselebrasi saat mencetak gol ke gawang Thailand dalam lanjutan pertandingan Grup G kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Kamis (14/11/2019). (FA MALAYSIA)

BOLASPORT.COM - Pemain sayap Malaysia yang pernah menjadi mimpi buruk timnas Indonesia, Mohamadou Sumareh kembali ke Malaysia setelah berpisah dengan klub Thailand, Police Tero FC.

Sumareh pernah menjadi penyelamat Malaysia ssat melawan timnas Indonesia pada leg pertama Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Ia berhasil mencetak dua gol. Gol keduanya pada masa injury time membuat Malaysia menang dengan skor 3-2.

Sumareh telah kembali ke Malaysai setelah menjalani tugas empat bulan bersama Police Tero FC.

Baca Juga: Resmi Gabung Agen Syahrian Abimanyu, Stefano Lilipaly Semakin Dekat ke Liga Malaysia



Ia pun berterima kasih kepada klub Police Tero FC telah memberinya kesempatan untuk bermain dengan mereka.

Selain itu juga merawat cederanya selama memperkuat tim.

"Menantang seperti masa lalu, itu juga mempersiapkan saya untuk 2021, dan saya siap secara fisik dan mental.

Baca Juga: Ke Striker Persija Marko Simic, Teco Sebut Waktu Liga 1 akan Dimulai

"Saya telah memutuskan untuk kembali ke Malaysia dan saya yakin pengalaman saya dengan Police Tero sangat bermanfaat," tulis Sumareh di akun Instagram-nya @ sumareh_jnr26, dikutip BolaSport.com dari Bernama.

Sumareh sempat berselisih dengan Pahang FC setelah mengklaim bahwa tim Liga Super itu tidak membayar gajinya selama beberapa bulan, memaksanya untuk mengaktifkan klausul dalam kontraknya yang memungkinkan pemain itu meninggalkan klub.

Police Tero memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak bermain jangka pendek setelah Desember.