Sudah Pulih dari Cedera Engkel, Neymar Kembali Latihan Bersama PSG

By Adi Nugroho - Selasa, 12 Januari 2021 | 00:58 WIB
Neymar sudah berlatih lagi bersama PSG setelah sebulan absen karena cedera engkel. (TWITTER.COM/PSG_ENGLISH)

BOLASPORT.COM - Penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Neymar, sudah pulih dari cedera engkel yang ia derita sejak Desember dan telah mengikuti sesi latihan.

Neymar mendapat cedera engkel ketika bermain dalam pertandingan PSG melawan Olympique Lyon pada 13 Desember 2020.

Cedera tersebut didapat Neymar usai menerima tekel keras dari bek Lyon, Thiago Mendes, saat masa injury time.

Cedera tersebut tampak parah karena Neymar langsung terkapar di lapangan sembari mengerang kesakitan setelah mendapat tekel.

Baca Juga: Manchester United Dapat Angin Segar Jelang Bertanding Melawan Burnley

Parahnya cedera itu juga dapat dilihat dari Neymar yang tak mampu berjalan sehingga harus ditandu untuk keluar dari arena permainan.

Usai laga yang berkesudahan dengan kekalahan 0-1 bagi PSG itu, pihak Les Parisiens langsung mengeluarkan pernyataan terkait kondisi Neymar.

Benar saja, Neymar mengalami cedera parah meski hasil pemindaian tidak menunjukkan adanya kertakan tulang pada bagian engkelnya.

Baca Juga: Thailand Open 2021 - Indonesia Tempatkan 7 Wakil dalam Daftar Unggulan

Cedera itu pun memaksa Neymar untuk absen dalam waktu yang cukup panjang.