Kesan Ismed Sofyan Saat Bela Persija Jakarta di Markas Persib Bandung

By Alif Mardiansyah - Selasa, 26 Januari 2021 | 16:00 WIB
Bek kanan Persija Jakarta, Ismed Sofyan, ketika menjalani latihan di Lapangan Sutasoma Halim, Jakarta Timur (9/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Bek sayap kanan Persija Jakarta, Ismed Sofyan, mengungkapkan pertandingan tandang paling berkesannya yakni ketika melawan Persib Bandung.

Dalam 19 tahun kiprahnya bersama Persija Jakarta, Ismed Sofyan ternyata memiliki memori berbekas ketika melawan Persib Bandung di kandangnya.

Ismed Sofyan menjadikan lawatan ke markas Maung Bandung sebagai laga tandang paling dikenangnya selama membela Persija Jakarta.

Padahal, Ismed Sofyan telah melalui banyak pertandingan away di Persija Jakarta, selain melawan Persib Bandung.

Namun, Ismed memiliki kesan tersendiri ketika menyambangi markas Persib.

Hal ini diungkapkan langsung oleh pesepak bola kelahiran Aceh tersebut dalam channel YouTube Persija, 24 Januari 2021.

Pada kesempatan itu, Ismed Sofyan menyebut momen klimaks Ismed saat bertandang ke kandang Persib Bandung yaitu pada musim 2018.

Baca Juga: Evan Dimas Curhat soal Momen Dirinya Diinjak Brutal Pemain Vietnam

Momen itu terjadi pada pekan ke-23 Liga 1 2018, Persib berhasil menang dramatis dengan skor 3-2 atas Persija di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, 23 September 2018.