Hasil Drawing Piala AFC 2021 - Deja Vu Bali United Ulangi Nasib Tahun Lalu

By Ibnu Shiddiq NF - Rabu, 27 Januari 2021 | 16:46 WIB
Para pemain Bali United merayakan kemenangan atas Than Quang Ninh dalam laga Piala AFC 2020 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (11/2/2020). (baliutd.com)

BOLASPORT.COM - Bali United menempati Grup G Piala AFC 2021 berdasarkan pengundian yang dilakukan oleh Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) pada Senin (27/1/2021) siang.

Bali United satu grup bersama wakil Vietnam Hanoi FC, dan wakil Kamboja Boeung Ket serta pemenang play-off 1.

Bertemu wakil Vietnam dan Kamboja lagi seakan menciptakan deja vu bagi klub berjuluk Serdadu Tridatu tersebut.

Baca Juga: Gelandang Persib Mulai Terbiasa Latihan Mandiri Sambil Menunggu Liga 1 Bergulir

Pada edisi sebelumnya, Bali United mengalami nasib yang kurang baik saat satu grup bersama klub Vietnam dan Kamboja.

Berada di Grup G Piala AFC 2020, Bali United ditemani Svay Rieng (Kamboja), dan Than Quang Ningh (Vietnam) serta Ceres Negros (Filipina).

Tim asuhan Stefano Cugurra memang berhasil menang telak 4-1 kala menjamu Than Quang Ninh pada 11 Februari 2020.

Hanya saja, Bali United dipaksa takluk saat melawat ke markas Svay Rieng (2-1) dan Ceres Negros (4-0).

Berdasarkan hasil tersebut, Bali United pun harus terperosot ke posisi buncit Grup G dengan hanya mengoleksi 3 poin.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by AFC (@theafchub)

 Baca Juga: Hasil Drawing Piala AFC 2021: Bali United Masuk Grup G Jumpa Hanoi FC dan Boeung Ket