Mlempem di Thailand Open, Coach Naga Api Ungkap Problem Fajar/Rian

By Agung Kurniawan - Rabu, 3 Maret 2021 | 14:50 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Keduanya sedang bertanding pada Simulasi Piala Thomas 2020, Selasa (1/9/2020). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pelatih kepala ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi, angkat bicara mengenai tren negatif yang dialami Fajar Alfian/Muhamad Rian Ardianto.

Pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan bersiap untuk tampil pada ajang prestius All England Open 2021 pada 17-21 Maret mendatang.

All England Open 2021 menjadi kesempatan bagi Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto untuk bangkit dari tren negatif.

Penampilan Fajar/Rian kurang menggigit pada dua turnamen Thailand Open yang berlangsung di Bangkok, Thailand, bulan Januari kemarin.

Baca Juga: Swiss Open 2021 - Dapat Misi Balas Kekalahan Hafiz/Gloria, Rinov/Pitha Atur Siasat

Pasangan peringkat tujuh dunia tersebut hanya mampu melaju hingga babak kedua Thailand Open I.

Fajar/Rian tersisih pada babak 16 besar setelah dikalahkan juniornya sendiri, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Nasib Fajar/Rian belum membaik tatkala mereka tampil pada Thailand Open II yang berlangsung pada pekan berikutnya.

Fajar/Rian bahkan langsung angkat koper pada babak pertama karena kalah dari wakil non-unggulan asal Inggris, Ben Lane/Sean Vendy.

Baca Juga: Sudah Raih Perak, Ganda Putra Malaysia Masih Kejar Tiket Olimpiade Tokyo