Hasil Swiss Open 2021 - Sempat Tertinggal, Pramudya/Yeremia Taklukkan Wakil Kanada

By Muhamad Husein - Rabu, 3 Maret 2021 | 18:30 WIB
Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan/Pramudya Kusumawardhana tampil pada laga hari kedua turnamen Simulasi Piala Thomas 2020, Rabu (2/9/2020) di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta. (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, sukses melewati babak pertama Swiss Open 2021.

Kesuksesan ini didapatkan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan saat mengalahkan melawan wakil Kanada Jason Anthony Ho-Shue/Nyl Sakura dari pertandingan yang berlangsung di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Rabu (3/3/2021).

Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitanmeraih kemenangan lewat tiga gim dengan skor 15-21, 21-14, dan 21-17.

Saat gim pertama dimulai, pasangan Indonesia tertinggal dari Ho-Shue/Sakura dengan skor 1-3.

Baca Juga: Swiss Open 2021 - Herry IP Bicara Target, Lolos Dulu dari Babak Pertama

Ho-Shue/Sakura makin melesat dengan mencetak poin berurutan hingga mencapai 1-8.

Pramudya/Yeremia yang tidak berkutik akhirnya tertinggal sementara di interval gim pertama dengan skor 1-11.

Selepas jeda, Pramudya/Yeremia bisa menambah angka dan menjadikan skor saat ini menjadi 4-13.

Usaha Pramudya/Yeremia untuk bangkit berbuah hasil dengan menngurangi jarak ketinggalan menjadi 8-15.

Baca Juga: Jadwal Swiss Open 2021 - 5 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Kedua, Mulai Sore Ini

Ho-Shue/Sakura yang terancam, berusaha melebarkan jarak, dan menjauh dari kejaran Pramudya/Yeremia untuk unggul 12-19.

Pasangan Indonesia yang mencoba menyalip gagal mengejar skor milik Ho-Shue/Sakura yang bisa merebut kemenangan gim pertama dengan skor 15-21.

Adapun awal gim kedua, Pramudya/Yeremia gantian untuk meraih keunggulan  meninggalkan pasangan Kanada dengan skor 3-0.

Ho-Shue/Sakura tidak tinggal diam dan mengejar ketinggalan dengan mengurangi selisih dari Pramudya/Yeremia menjadi 4-2.

Baca Juga: Swiss Open 2021 - Dapat Misi Balas Kekalahan Hafiz/Gloria, Rinov/Pitha Atur Siasat

Pasangan Indonesia lalu berusaha melebarkan jarak dan sukses menjauh dari Ho-Shue/Sakura dengan skor mencapai 8-3.

Dominasi Pramudya/Yeremia di lapangan membuat mereka berhasil meraih keunggulan di interval gim kedua dengan skor 11-4.

Usai jeda, Pramudya/Yeremia mengalami kesulitan karena hanya berhasil mencetak poin yang bisa dikejar oleh pasangan Kanada.

Ho-Shue/Sakura secara perlahan merangkak naik dengan membuat jarak selisih menjadi 13-7 dengan keunggulan masih dipegang oleh pasangan Indonesia.

Baca Juga: Rekap Hasil Swiss Open 2021 - Hafiz/Gloria Angkat Koper dan 1,5 Pasangan Indonesia Lolos

Pasangan Kanada tersebut kemudian makin membuat ancaman dengan membuat jarak ketinggalan makin mengecil jadi 15-11.

Namun,  Pramudya/Yeremia berhasil menjauh lagi untuk unggul dengan selisi lima poin dengan skor 17-12.

Ho-Shue/Sakura kini makin tertinggal dan akhirnya kalah pada gim kedua dari Pramudya/Yeremia dengan skor 21-14.

Gim ketiga lalu diawali Pramudya/Yeremia dengan membuat keunggulan atas Ho-Shue/Sakura dengan skor 6-2.

Baca Juga: Rekap Hasil Swiss Open 2021 - Hafiz/Gloria Angkat Koper dan 1,5 Pasangan Indonesia Lolos

Adapun begitu, pasangan Kanada bisa bangkit dan mengejar ketertinggalan.

Ho-Shue/Sakura sukses mencetak poin berurutan dan menyamakan kedudukan menjadi 6-6.

Skor imbang terus mewarnai pertandingan hingga akhirnya mencapai 9-9.

Namun, pasangan Kanada lebih mendominasi dan bisa meraih keunggulan di interval gim ketiga dengan skor 9-11.

Baca Juga: Sudah Raih Perak, Ganda Putra Malaysia Masih Kejar Tiket Olimpiade Tokyo

Saat pertandingan dimulai kembali, Pramudya/Yeremia masih tertinggal dari pasangan Kanada.

Ho-Shue/Sakura membuat keunggulan dengan meninggalkan Pramudya/Yeremia 11-14.

Pramudya/Yeremia secara perlahan mulai mengejar dan menipiskan jarak menjadi 13-14.

Pasangan Indonesia akhirnya berhasil menyamakan kedudukan, bahkan berbalik unggul dengan skor 16-15.

Keunggulan Pramudya/Yeremia makin melebar dan meninggalkan Ho-Shue/Sakura dengan skor 18-15.

Pramudya/Yeremia sempat dikejar sukses menjaga jarak dan memenangkan gim ketiga dengan skor 21-17.

Baca Juga: Swiss Open 2021 - Fikri/Bagas Senang Bisa Kembali Bertanding di Eropa