Proses Seleksi RANS Cilegon FC Dijaga 60 Personel Polisi, Ada Apa?

By Hugo Hardianto Wijaya - Kamis, 8 April 2021 | 09:50 WIB
Kapolres Cilegon AKBP Sigit Haryono mendatangi Stadion Krakatau Steel Kota Cilegon yang menjadi lokasi seleksi pemain Rans Cilegon FC pada Kamis (7/4/2021) petang. (TribunBanten.com/Khairul Ma'arif)

BOLASPORT.COM - Seleksi pemain RANS Cilegon FC yang digelar di Stadion Krakatau Steel, Kota Cilegon, Rabu (7/4/2021) sore WIB didatangi pihak kepolisian.

Tekad Raffi Ahmad untuk membentuk tim berkualitas bersama RANS Cilegon FC semakin serius.

Klub anyar hasil akuisisi Cilegon United itu mulai berburu sejumlah pemain, baik dari level top hingga pemain jebolan sekolah sepak bola (SSB).

Pada Rabu (7/4/2021), RANS Cilegon FC menggelar seleksi pemain di Stadion Krakatau Steel, Kota Cilegon.

Baca Juga: Kylian Mbappe Bikin 8 Gol, Dendam PSG Terbayar, Samai Rekor Legenda Juventus

Pada proses seleksi itu, tampak hadir banyak pemain dari berbagai kalangan, baik profesional hingga dari sekolah sepak bola (SSB) di Cilegon.

Di tengah-tengah proses seleksi, RANS Cilegon FC malah kedatangan Kapolres Cilegon, AKBP Sigit Haryono.

Tak sendiri, Sigit Haryono membawa serta 60 personel dari Polres Cilegon untuk mengamankan proses seleksi.

Usut punya usut, kedatangan armada dari Polres Cilegon ini bermaksud untuk mengimbau para suporter The Volcano yang ingin menonton jalannya seleksi.

Baca Juga: Terlalu Banyak Masalah, Gelandang Muda Arsenal Disarankan untuk Tutup Mulut