BREAKING NEWS - MotoGP Indonesia di Mandalika Diundur Tahun 2022

By Agung Kurniawan - Jumat, 9 April 2021 | 18:03 WIB
Rencana pembuatan sirkuit di Mandalika, Nusa Tenggara Barat yang akan digunakan untuk MotoGP dan World Superbike. (DOK. WORLD SUPERBIKE)

BOLASPORT.COM - Nasib seri balap MotoGP Indonesia yang akan berlangsung di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat, akhirnya terjawab.

Dorna Sports selaku pihak penyelenggara MotoGP telah membuat keputusan akan status MotoGP Indonesia dalam kalender kejuaraan mereka.

Berdasarkan hasil inspeksi pada 7 April 2021, Dorna Sports dan FIM serta ITDC dan MGPA sepakat untuk menunda gelaran itu hingga tahun depan.

Hal itu karena kondisi pandemi Covid-19 yang belum memungkinkan untuk menggelar balapan di Indonesia.

Di sisi lain, progres pengembangan Sirkuit Mandalika sendiri sudah mencapai angka 70 persen.

Walau tersingkir dari kalender MotoGP musim ini, Sirkuit Mandalika diharapkan bisa menggelar ajang WSBK pada 14 November mendatang.

Adapun, seri balap MotoGP Indonesia rencananya akan digelar pada Maret 2022.

Berita selengkapnya menyusul.......

Baca Juga: Valentino Rossi Di-bully karena Performa Buruk, Joan Mir Beri Pembelaan