Piala Menpora 2021 - Persija dan Barito Masih tanpa Gol di Babak Pertama

By Rinaldy Azka Abdillah - Sabtu, 10 April 2021 | 19:09 WIB
Ilustrasi Piala Menpora 2021. (TARA YANUAR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta dan Barito Putera masih kesulitan mencetak gol pada babak pertama Piala Menpora 2021 yang digelar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (10/4/2021).

Babak pertama berakhir dengan skor kacamata 0-0.

Serangan yang dibangun anak asuh dari Sudirman dan Djadjang Nurdjaman selalu berhasil dipukul mundur.

Saat wasit meniupkan tanda pertandingan di mulai, baik Persija Jakarta maupun Barito Putera langsung bermain menekan.

Lajur bola pun terlihat selalu berpindah-pindah dari satu sisi ke sisi lain.

Baca Juga: Piala Menpora 2021 - Susunan Pemain Persija Jakarta vs Barito Putera

Bahkan, saat laga baru masuk detik ke-40, Barito Putera sudah memberikan ketegangan untuk lini belakang Persija Jakarta dengan tendangan jarak jauh dari luar kotak penalti.

Begitu juga Persija Jakarta mendapatkan tendangan sudut pertamanya pada menit keempat.

Namun, akibat dari tendangan sudut tersebut, Barito Putera harus kehilangan salah satu pemain belakangnya karena menderita cedera usai salah jatuh.