Chelsea dan Man City Mundur, Florentino Perez Jawab Yakin Bayern dan PSG Gabung European Super League

By Septian Tambunan - Rabu, 21 April 2021 | 05:45 WIB
Soal Chelsea dan Manchester City yang mundur, Presiden Real Madrid, Florentino Perez, malah menjawab yakin Bayern Muenchen dan Paris Saint-Germain gabung European Super League. (TWITTER.COM/RMADRIDHOME_)

BOLASPORT.COM - Soal Chelsea dan Manchester City yang mundur, Presiden Real Madrid, Florentino Perez, malah menjawab yakin Bayern Muenchen dan Paris Saint-Germain gabung European Super League.

Chelsea dan Manchester City menjadi dua klub pertama yang menyatakan mundur dari European Super League.

Kedua klub raksasa Premier League ini mengambil sikap pada Selasa (20/4/2021) waktu Inggris.

Gagasan soal European Super League pun tampak sudah di ambang kehancuran.

Baca Juga: Chelsea dan Man City Tinggalkan European Super League, Ed Woodward Mundur dari Man United

Namun, Florentino Perez tak menunjukkan kecemasan terkait sikap Chelsea dan Manchester City.

Dikutip BolaSport.com dari L'Equipe, Perez dengan tenang menyampaikan pemikirannya.

TWITTER.COM/RMADRIDHOME_
Presiden Real Madrid, Florentino Perez (kanan), dan sang pelatih, Zinedine Zidane.

"Tidak," kata Florentino Perez kepada L'Equipe ketika ditanya apakah khawatir klub-klub akan meninggalkan Super League.

"Situasinya serius dan semua orang setuju untuk melanjutkan proyek dan mencari solusi."