Anthony Ginting Gagal Berduel dengan Musuh Bebuyutan Gara-gara Malaysia Open 2021

By Nuranda Indrajaya - Sabtu, 8 Mei 2021 | 21:17 WIB
Pemain tunggal putra Indonesia, Anthony Ginting (kanan) bersalaman dengan wakil Jepang, Kento Momota, usai laga semifinal Piala Sudirman 2019 di Nanning, China, Sabtu (25/5/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pemain tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting, gagal berduel dengan Kento Momota akibat penundaan Malaysia Open 2021.

Penundaan Malaysia Open 2021 memang membuat geger para pecinta bulu tangkis dunia.

Bagaimana tidak, penundaan tersebut dilakukan setelah BWF merilis hasil drawing Malaysia Open 2021 pada Selasa (4/5/2021).

Namun, tiga hari berselang tepatnya pada Jumat (7/5/2021), BWF memutuskan untuk menunda pelaksanaan turnamen level series 750 tersebut.

 Baca Juga: Malaysia Open 2021 Ditunda, Rionny Minta Hafiz/Gloria 'Mati-matian' di Singapura

BWF dan Asoasiasi Badminton Malaysia (BAM) menyebut penundaan tersebut tak terlepas dari meningkatnya kasus Covid-19 di Negeri Jiran.

"BAM dan BWF menyetujui untuk menunda Malaysia Terbuka 2021. Semua upaya dilakukan oleh penyelenggara dan BWF untuk menyediakan lingkungan turnamen yang aman bagi semua peserta," bunyi pernyataan BWF.

"Tetapi lonjakan kasus Covid-19 baru-baru ini tidak memberikan pilihan selain menunda turnamen," kata BWF dalam pernyataan resminya.

BACA  SELENGKAPNYA DISINI>>>>>>>>