Umur Tak Bisa Dibohongi, Zlatan Ibrahimovic Cedera Lagi untuk Keenam Kali Musim Ini

By Beri Bagja - Senin, 10 Mei 2021 | 06:15 WIB
Zlatan Ibrahimovic mengalami cedera dalam laga Juventus vs AC Milan, 9 Mei 2021. (TWITTER.COM/FBNEWS_OFFICIAL)

BOLASPORT.COM - Zlatan Ibrahimovic meninggalkan lapangan lebih dini akibat cedera dalam duel Juventus vs AC Milan, Minggu (9/5/2021).

Zlatan Ibrahimovic mengalami cedera saat AC Milan menggulung Juventus 3-0 dalam lanjutan Liga Italia pekan ke-35.

Gol-gol I Rossoneri di markas sang rival, Stadion Allianz Turin, dilesakkan Brahim Diaz, Ante Rebic, dan Fikayo Tomori.

Sang pencetak gol kedua, Rebic, merupakan pemain yang dimasukkan untuk menggantikan posisi Ibrahimovic di menit ke-66.

Bomber gaek berusia 39 tahun itu meringis kesakitan dan harus ditarik keluar setelah mengalami masalah pada lutut.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Ronaldo bak Hantu, AC Milan Menang 3-0 atas Juventus meski Gagal Penalti

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - Raih Kemenangan Tandang Pertama, AC Milan Masuk Zona Liga Champions

Kelihatan problem itu timbul ketika Ibra hendak mengendalikan bola dari sergapan lawan.

Sang raksasa pun tumbang seperti ditekel angin.