Latihan Perdana Timnas Indonesia di UEA Dianggap Aneh oleh Media Vietnam, Shin Tae-yong Punya Misi Khusus

By Bagas Reza Murti - Selasa, 18 Mei 2021 | 20:10 WIB
Timnas Indonesia ketika melakoni latihan perdananya di Dubai, Uni Emirat Arab, Senin (17/5/2021) sore waktu setempat. (PSSI.ORG)

BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong memiliki alasan khusus menggelar latihan perdana timnas Indonesia di UEA, meski dianggap aneh oleh media Vietnam.

Timnas Indonesia dipastikan tiba di Uni Emirat Arab (UEA) untuk menghadapi laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada Senin (17/5/2021) pukul 06.00 waktu setempat.

Begitu sampai, pasukan Garuda diberi waktu istirahat sejenak hingga siang di JA Resorts and Hotels Dubai.

Pada sore harinya, timnas Indonesia langsung menggelar latihan perdana di pinggir pantai.

Lokasi pantai terletak di belakang hotel tempat mereka menginap.

Baca Juga: Pemerintah Palestina Merespons Aksi 2 Pemain Muslim Leicester City, Ingin Bawa The Foxes Main di Jerusalem

Salah satu media Vietnam, TheThao247 turut menyoroti lokasi latihan perdana timnas Indonesia saat tiba di Dubai.

Menurut mereka, lokasi yang dipilih timnas Indonesia untuk berlatih aneh alias tidak wajar.

TheThao247 menilai bahwa keputusan Shin Tae-yong mengadakan sesi latihan di pantai bisa menimbulkan dua masalah.