Massimiliano Allegri Ingin Rekrut Striker Man City untuk Gantikan Cristiano Ronaldo

By Sandi Lathunusa - Selasa, 15 Juni 2021 | 23:15 WIB
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, ingin merekrut striker Manchester City, Gabriel Jesus, untuk menggantikan Cristiano Ronaldo. (TWITTER.COM/MANCITY)

BOLASPORT.COM - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, ingin merekrut striker Manchester City, Gabriel Jesus, untuk menggantikan Cristiano Ronaldo.

Juventus memutuskan untuk menunjuk kembali Massimiliano Allegri sebagai pelatih pada 28 Mei 2021.

Penunjukan Allegri ini tak lepas dari ketidakpuasan manajemen Juventus terhadap kinerja Andrea Pirlo pada musim 2020-2021.

Di bawah asuhan Pirlo, Juventus hanya mampu finis di peringkat keempat klasemen akhir Liga Italia musim 2020-2021.

Sementara di Liga Champions musim ini, langkah Juventus terhenti pada babak 16 besar oleh FC Porto.

Adapun Allegri bukanlah sosok yang asing untuk Bianconeri sebagai juru taktik.

Allegri pernah membawa Juventus mendominasi Liga Italia antara 2014 dan 2019.

Pelatih asal Italia itu berhasil mempersembahkan Juventus lima gelar scudetto secara beruntun.

Baca Juga: Christian Eriksen Ambruk Laga Tetap Lanjut, Kiper Legendaris Man United Sebut UEFA Konyol