Osvaldo Haay Sebut Peran Keluarga dalam Perkembangan Kariernya

By Rinaldy Azka Abdillah - Rabu, 28 Juli 2021 | 18:30 WIB
Osvaldo Haay tengah berlatih dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 11 Mei 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pemain Persija Jakarta, Osvaldo Haay membeberkan peran penting keluarga dalam perjalanan kariernya selama ini.

Sebagai pemain kelahiran Jayapura, Osvaldo Haay sukses berkelana di tiga klub besar Indonesia.

Pertamanya, ia berbaju Persipura Jayapura sebelum pindah ke Persebaya Surabaya dan saat ini di Persija Jakarta.

Kesuksesannya di klub berlanjut kala dirinya masuk ke jajaran pemain timnas Indonesia.

Baca Juga: Liga 1 2021 Tak Hanya untuk Pemain tapi Juga Pecinta Sepak Bola Indonesia

Osvaldo Haay sukses mendapatkan medali perunggu dan perak cabang sepak bola pada SEA Games 2017 dan 2019.

Di kompetisi lokal, dirinya juga tak kalah mengesankan dengan menjadi pemain muda terbaik Liga 1 2018; Best Eleven Liga 1 2018; Best Eleven Piala Menpora 2021; serta Best Eleven dan pencetak gol terbanyak SEA Games 2019.

Menurutnya catatan tersebut tak akan ia raih jika bukan karena dukungan dari keluarga.

Untuk itu Osvaldo Haay menyebut bahwa keluarganya sangat berperan penting dalam perkembangan kariernya.

Baca Juga: Potret Syahrian Abimanyu Jadi Model Mobil Aston Martin, Sponsor Baru JDT